Orang bijak mengatakan, “Jangan berikan laki-laki ikan dan beri ia makan seharian. Tetapi ajari laki-laki bagaimana cara memancing ikan dan ia akan sehat sepanjang hidupnya!” Simak
8 Manfaat Memancing Bagi Kesehatan, untuk mengetahui mengapa hobi klasik ini juga cara yang baik unutk meningkatkan kesejahteraan mental dan fisik seseorang.
Seluruh tubuh jadi kuat
Karakter protagonist dalam cerita
The Old Man and the Sea karangan Hemingway, bertarung dengan seekor ikan marlin besar selama tiga hari. Ya, betul sekali, orang yang kuat sekali. Untuk hobi biasa anda, tidak diperlukan tarik ulur siang dan malam “bertarung” dengan ikan besar. Bertarung dengan ikan kecil pun sudah melibatkan bahu, punggung, kedua tangan, pijakan dan kedua kaki, dalam hal ini sama saja dengan berolahraga.
Kegiatan memancing ini mendorong para olahragawan dan olaragawati untuk melatih tubuh mereka yang mana berguna ketika mereka mendapat tangkapan yang besar.
Mengeratkan ikatan keluarga
Memancing adalah keahlian yang diwariskan dari generasi ke generasi, seorang kakek mengajak dan membawa cucunya atau anak kecil menuju kolam yang sudah familiar dan berikan instruksi bagaimana cara mengkaitkan cacing. Menghabiskan waktu bersama keluarga berikan perasaan aman dan sejahtera, membuat memancing aktifitas yang berharga unutk dipelajari.
Tingkatkan system imun
Vitamin D bantu tubuh anda meregulasi serapan kalsium dan fosfor, dua mineral yang berguna meningkatkan fungsi
imun system dan membantu pertahanan tubuh terhadap penyakit. Sumber terbaik dari vitamin D ini adalah sinar matahari. Jadi dengan memancing ikan di hari yang cerah serta di bawah sinar matahari membantu anda dapatkan vitamin D dengan cara alami.
Promosikan relaksasi
Habiskan waktu pada hari yang cerah di aliran sungai gunung, dilanjutkan makan malam dengan ikan bakar. Terdengar sangat indah kan? Menghabiskan waktu berjam-jam di alam terbuka dengan tujuan bermeditasi, aktifitas yang terkait dengan
menurunkan tekanan darah dan meredakan kecemasan.
Meningkatkan kesehatan jantung
Memancing membakar setidaknya 200 kalori per jam, tergantung jenis memancing apa yang anda ingin lakukan. Mungkin hal tersebut tidaklah benar, jika anda hanya duduk dengan minuman dingin dan sekantung besar makanan ringan. Tetapi jika anda berjalan-jalan untuk mencoba
spot yang berbeda, tarik-ulur pancingan, dan (berharap) menarik ikan, anda akan membuat jantung dan paru-paru anda bekerja.
Melatih kesabaran
Di dunia kita yang penuh akan overstimulasi dan instan gratifikasi, memancing melatih kesabaran anda. Terkecuali anda benar-benar beruntung, anda tidak hanya menaruh kail dan mengail ikan. Terkadang anda pulang ke rumah dengan tangan hampa. Akantetapi sikap pantang mundur membuat anda semakin sabar, menerima kekalahan tetapi tidak berhenti sampai disitu.
Pengarang buku berjudul, “
The Power of Patience”, M.J. Ryan menjelaskan bahwa belajar unutk bersabar sangat bermanfaat bagi kesehatan. Ketidaksabaran dapat sebabkan
stress, melemahkan system imun dan meningkatkan tekanan darah anda. Sedangkan kesabaran, membuat anda lebih tenang dan lebih puas.
Mendekatkan kita pada alam
Memancing menginspirasi anda untuk lebih dekat dengan alam dan makhluk-makhluk di dalamnya. Pemancing biasanya membaur dengan ekosistem secara harmonis, mereka mengetahui tentang berbagai macam ikan yang hidup di dalam air, serangga yang dimakan, dan predator-predatornya. Eksposur pada udara segar, matahari, dan berada dalam air memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan.
Meningkatkan kestabilan tubuh
Memancing ikan tertentu terkadang membutuhkan gerakan-gerakan akrobatik. Hal tersebut dibutuhkan kestabilan kekuatan pijakan dan fleksibilitas, keduanya yang mana membantu imbangi sakit pada punggung.